Rabu, 25 Januari 2012

Enaknya jadi Istri...

"istri bapak dulu kerja ga?" aku bertanya dengan penasaran
"kerja" jawabnya singkat
"trus sekarang berhenti? karena bapak suruh atau istri bapak yang minta sendiri?" tanyaku lagi
"saya gak pernah menyuruh berhenti dan gak pernah juga melarang untuk berhenti. saya memberi kebebasan penuh untuk istri memilih. karena saya tidak mau kalau suatu hari nanti dia menyesal. dan keluar kata-kata.. kalau aja dulu gak berhenti, kalau aja begini, kalau dulu begitu.." kata si bapak menjelaskan. #pemikiran yang cukup bijak, tapi qo aku nangkepnya semacam ada sedikit kepentingan untuk mencari rasa aman tidak ingin disalahkan yah??? heheheeee....


"pak kalau nanti suatu saat  mencapai titik jenuh, dan bosan dengan pekerjaan saat ini, kira-kira jenis pekerjaan apa yang akan bapak pilih??"
"Kalau saya sih ketika mencapai titik jenuh itu, cooling down sebentar dengan melihat ke bawah, melihat ke jalanan banyak orang yang kurang beruntung dari kita, maka dengan begitu saya bisa fresh kembali dan kembali semangat bekerja."
dalam hati, iya pak, tapi topic utama dalam pertanyaan saya bukan jenuhnya itu bapak... jadi mikir apa aku salah bikin pertanyaan yah??? heheee...
si bapak ini kembali bercerita dengan memberi motivasi kepadaku
"kita dalam hidup itu harus dua arah, ke atas dan ke bawah, its mean.. bergaya ke atas yaitu bergaya kelas atas, punya visi besar dan tujuan yang besar seperti para konglomerat. dan ke bawah untuk menjadikan kita lebih bersyukur, merefresh kita saat kita jenuh, melihat betapa beruntungnya kita karena diluar sana masih banyak orang yang jauh kurang beruntung"
baik bapa...terimakasih... tapi bukan itu bapaak,,, yang ujung belakang inti pertanyaanya itu bapaak!!!! #mulai agak -agak gimana gitu ^^
"bapaak, maksudnya aqu itu bidang apa yang mau bapak pilih kalo udah gak kerja disini???" mulai gak sabar karena pertanyaanku gak kejawab-jawab... =D  #geregetan
"ooooooooooh, banyak insya Allah kalau saya gak disini lagi, yah namanya kita kerja ama orang, kalo orang itu udah gak suka lagi ama kita ya kita bisa ditendang kapan aja. tapi saya udah punya banyak link qo kalau usaha." wiiiiiiih subhanallah deh ya,, kalau orang banyak link-kenalan yah begini ini, selalu optimis akan rizky Allah...
"mau dong pa, boleh gak?" aku bertanya dengan antusias
"boleh, mau apa?" si bapak welcome dengan memberi tawaran langsung
dan... obrolan terhenti karena aku sudah sampai ke aku turun #nebeng bo'
sip-sip, sudah ada beberapa item yang aku catat untuk segera aku follow up  untuk memulai usaha dengan BISMILLAH...

obrolan ringanku sore ini, mengingatkanku akan tausiyah sang buya siang tadi di kantorku #pengajian bulanan gedung.
Dalam taujih yang disampaikan oleh sang buya -ustadz yang concern di dunia rumah tangga dan pendidikan anak- ini menekankan kepada para jamaah untuk mengembalikan masing-masing personal rumah tangga kepada kewajiban dan haknya.
Subhanallah... pemaparan yang lugas, tegas dan sarat makna. aku suka sekali dengan cara beliau berceramah dan tentu saja isi ceramahnya.
#jujur nih ya suka sebal aku kalo gaya ceramah ustadznya itu pake bahasa kasar, mencaci, memaki.. jangan salah lo yah.. aku pernah nemuin ustadz model begitu soalnya,, alhasil aku balik ke kantor ajah daripada dengerin gaya ceramah ustadz yang pake bahasa cacian dan berteriak-teriak gitu... daripada ngotorin hati ngedumel n ngomongin cara tuh ustadz kan lebih baik kembali bekerja saja... bukan begitu kawan???
oke kembali ke isi ceramah ustadz,
dalam ceramahnya itu berkali-kali sang buya menegaskan untuk mengembalikan posisi wanita ke fitrahnya, yaitu kembali ke rumah. mengurus internal rumah tangga dengan baik.
ada pernyataaan menarik dari sang buya  
"tanyalah pada semua wanita, pasti dalam hati kecilnya dia tidak ingin bekerja di luar rumah. karena fitrah wanita itu dirumah. karena wanita itu memang tercipta dengan fisik yang lebih lemah dari pria"

aku coba bertanya kepada diri sendiri. daaaan... jauh di dalam sudut ruang tergelap itu berteriak "iyaaaaaa"
yup memang ada niatan dalam diri ini untuk bekerja dari rumah, membuat usaha apapun itu, sehingga aku bisa menjadi "Menteri dalam Negri Teladan bagi rakyatku-suami dan anak2ku kelak-"
sang ustadz juga membenahi cara berfikirku yang salah selama ini, pikiran-pikiran 'nyeleneh'ku akan ketidak adilan sebagai wanita.
Segala tanda tanya besar yang ada di kepala ku terjawab semua dengan taujih singkat sang ustadz siang itu, Subhanallah...

Pertanyaan dan tanda tanya besar yang selama ini ada di kepalaku antara lain:
"Kenapa sih kalau istri mau kemana-mana itu harus ijin suami, sedangkan kalau suami tidak. ih curang banget deh..."
"Kenapa sih kalau istri kemana-mana itu harus ditemani dengan mahramnya / suaminya.. kan repot dan ribet, gak praktis"

Pemaparan sang buya menjelaskan dengan gamblang bahwa itu semua adalah untuk menghargai wanita, menghormati dan menjaga wanita. Beliau menggambarkan dengan studi kasus perbandingan
yaitu seorang kameraman mengikuti 2 wanita seharian ketika bepergian. wanita pertama dia berangkat sendiri. wanita kedua ditemani dengan suaminya.
Dalam rekaman tersebut menjelaskan perbandingan bagaimana selama perjalanan tersebut perbedaan2 yang dilihat. seperti ketika sang wanita membawa barang-barang dia kepayahan sendiri dan meminta orang lain untuk membantu mengangkatnya, sedangkan wanita yang lain ada suami yang dengan sigap membantunya.
atau gambaran bagaimana wanita itu menghabiskan waktu perjalanannya seorang diri, sedangkan wanita yang satunya berdiskusi hangat dengan suaminya.
atau gambaran-gambaran lain yang memang itu benar dan banyak terjadi di kehidupan kita sehari-hari.
Selain itu juga sang buya pun mengajarkan untuk membenahi doa kita selama ini.
doa kebanyakan wanita yang notabene mengenyam pendidikan tinggi adalah
"Ya Allah berikanlah pekerjaan yang halal, yang gajinya gede, yang bonafit, dll."
karena sesungguhnya kita haruslah berdoa  
"Ya Allah, berikanlah hamba suami yang mampu memberikan hamba kecukupan harta agar dapat menafkahi hamba dan keluarga, agar hamba dapat menjalankan kewajiban sebagai seorang istri dengan baik"
Subhanallah...

Nah...karena santapan siang yang begitu lezatnya dari sang buya semakin menumbuhkan kembali semangat untuk kembali ke rumah. membuka usaha rumahan.

dan yang point penting dari sang bapak yang aku tebeng adalah
"kamu harus siap meninggalkan dunia dan segala aktivitasnya. untuk benar-benar fokus di rumah. jangan sampai ada penyesalan untuk berhenti bekerja dan stay at home only"

Pelajaran yang sangat berharga untuk hari ini... subhanallah walhamdulillah ^_^ terimakasih Allah

Selasa, 24 Januari 2012

Arti Hidup dalam Skala Priority

Pagi ini aku dapat sebuah BBM yang keren, sebenernya sih udah pernah aku baca juga, cuma pas baca lagi rasanya sayang untuk dilewatkan begitu saja..

Seorang Professor berdiri di depan kelas filsafat. Saat kelas dimulai, dia mengambil toples kosong dan mengisi dengan bola-bola golf. Kemudian berkata kepada siswanya
"Apakah toples sudah penuh?"
Mereka setuju.
Kemudian dia menuangkan batu koral ke dalam toples, mengguncang dengan ringan.
Batu-batu koral mengisi tempat yang kosong diantara bola-bola golf. Kemudian bertanya kembali kepada siswanya
"Apakah toples sudah penuh?"
Mereka setuju!!!
Selanjutnya ia menabur pasir hingga menutupi semuanya. Profesor sekali lagi bertanya
"Apakah toples sudah penuh?"
Murid kompak menjawab "Yes!!!"
Kemudian Ia menuangkan dua cangkir kopi ke dalam toples, dan secara efektif mengisi ruangan kosong di antara pasir. Para murid tertawa....

"Sekarang... saya ingin kalian memahami bahwa toples ini mewakili kehidupanmu.
 Bola-bola golf adalah hal penting, Tuhan, keluarga, anak-anak, kesehatan. 
Jika yang lain hilang dan hanya tinggal mereka, maka hidupmu masih tetap penuh. 

Batu-batu koral adalah hal lain, seperti mobil, pekerjaanmu, rumahmu.


Pasir adalah hal-hal sepele


Jika kalian pertama kali memasukkan pasir ke dalam toples, maka tidak terasa tak ada ruang tersisa untuk batu koral ataupun untuk bola-bola golf...

Hal yang sama akan terjadi di dalam hidupmu.

Jika kalian menghabiskan energi untuk hal-hal yang sepele, kalian tidak akan mempunyai ruang untuk hal-hal yang penting buat kalian. 

Jadi beri perhatian untuk hal-hal yang penting untuk kebahagiaanmu.
Bermainlah dengan anak-anakmu
Luangkan waktu untuk check-up kesehatan
Ajak pasanganmu untuk keluar makan malam
Berikan perhatian terlebih dahulu kepada bola-bola golf. Hal-hal yang benar-benar penting. Atur prioritasmu. Baru yang terakhir, urus pasirnya."

Salah satu murid mengangkat tangan dan bertanya, "kopi mewakili apa?"
Profesor tersenyum "Saya senang kamu bertanya. Itu untuk menunjukan kepada kalian, sekalipun hidupmu tampak sudah penuh, tetap selalu tersedia tempat untuk secangkir kopi bersama sahabat"











Senin, 16 Januari 2012

10K

ayanqu: “loh qo kembaliannya cuma segini”
aqu : “kenapa yank?”
ayanqu : “ini uang kembaliannya kurang 10rb yank”
aqu : “yaudahlah gapapa, lagian kan kalo udah keluar gitu memang bisa diambil lagi?”
ayanqu : “itu uang hak kita yank, memang aku gak teliti untuk cek jumlahnya dulu disana, tapi seenggaknya kita usaha dulu ya, coba kesana”
dan suamiku yang ganteng itupun langsung ngeloyor ambil kunci motor untuk kembali ke minimarket tempat dia belanja tadi.
##^&^##
Mungkin hal sepele, tapi sungguh ada ibrah besar dari sepenggal kisah sepuluh ribu rupiah itu. sungguh Memang Allah itu maha tahu, dia tahu apa yang kita butuhkan bukan yang (sekedar) kita inginkan…
aku yang seringkali tidak mau ribet mengurus recehan yang berantakan kemana-mana, dan dengan sabarnya suamiku mengumpulkannya di lemari. #memang hasilnya jadi banyak sih hehee…
dan aku yang tidak selalu mencatat pemasukan dan pengeluaranku versus suamiku yang dengan telitinya mencatat segala pemasukan yang didapatnya. luar biasa..
terimakasih Allah… engkau telah memberikan yang terbaik untukku.. karena entah bagaimana jadinya kalau aku dan suamiku mempunyai sifat yang sama dalam memberlakukan uang, #tidak tercatat dan menggampangkan saja..
huft… harus lebih rajin, harus lebih belajar rapih untuk pengeluaran dan pemasukan dalam negri kami ini
semangat ^_^//  terimakasih suamiku tercinta telah memberikan satu pelajaran berharga untukku dengan sepuluhribu rupiah ini




,,, luv u ^_^

Kamis, 05 Januari 2012

sebuah pelajaran dari kamar RS

Dua hari yang lalu, aku dan beberapa orang teman kantor menjenguk ibu seorang teman kantorku yang sedang sakit di RS yang letaknya tidak jauh dari kantor.
Ibu temanku sudah menginap dirumahsakit tsb sejak seminggu yang lalu. kondisinya memprihatinkan, penyakit yang ada telah menggerogoti tubuhnya hingga turun 11kg, jadi sekarang terlihat sangat kurus sekali.
sedih banget liatnya.
ayah temanku sampai harus cuti untuk menunggui sang istri tercinta yang harus stay di rumah sakit.
pada saat kita datang, sang suami dengan kesetiaannya, sedang menyisir rambut sang istri dengan perlahan, membantu membersihkan kotoran-kotoran rambut.

pulang dari menjenguk biasa saja, semuanya mengalir dengan normal. kita makan siang, balik ke kantor, kerja lagi seperti biasa, lalu pulang ke rumah. nah ada yang luar biasa neh pas aku sampai rumah.
selama sholat maghrib dan isya aku sedih banget inget tentang kejadian yang terjadi siang tadi.
sebuah pelajaran berharga betapa pentingnya sebuah kesehatan dan yang terpenting lagi dari itu adalah betapa pentingnya ibu yang sehat.
sungguh aku jadi teringat akan segala dosa-dosaku terhadap mamamqu tercinta..
dan air matakupun mengalir dengan derasnya.
karena sedihnya, aku langsung ingin tidur rasanya. sampai-sampai ritual sebelum tidurpun tidak aku laksanakan. maafkan aku suamiku tercinta.

dan dalam hati terucap doaku yang tulus untuk ibuku tercinta..
semoga mamah sehat selalu, dan memberikan kebahagiaan di dunia dan akhirat.

Ya Allah.. maafkan aku yang sering sekali membuat sedih ibuku, sering membuat ibuku menangis karena ulahku, dan maafkan aku yang belum dapat membahagiakan ibu sampai saat ini.

Ya Allah, jagalah ibuku selalu..
aamiin...

obrolan ringan with mamih

Siang ini hujan, yang membuat kondisi di kantorku semakin dingin sajoo,, brrr...
seperti biasa mas erik ngider untuk nawarin makan siang, tapi aku belum lapar jadi aku gak pesan deh, after sholat dzuhur aku n mamih makan di tebar, makan bakwan malang dengan secangkir teh manis hangat, menu yang cocok untuk kami di siang yang dingin ini.

sambil menyantap hidangan yang telah tersedia, kami berbincang-bincang ringan tentang apa saja..
sampai dengan tema perbincangan kita adalah tentang rumah tangga.
aku                   : " mam, pernah bertengkar gak ama ayah?"
mamih               : "gak."
aku                   : "ribut-ribut kecil mam?"
mamih               : "gak"
aku                   : "daripertama nikah gak pernah mam bertengkar atau ribut-ribut kecil gitu?"
mamih               : "iya, alhamdulillah belum pernah"
aku                   : "waaah mamih hebaaaaat......"

dan akupun jadi mikir, udah berapa banyak aku berantem, ribut-ribut kecil atau sekedar ngambek-ngambek..
Ya Allah........ aku yang pernikahannya baru 6 bulan saja sudah banyak gini ngambek n ributnya, malu rasanya dengan mamih, yang notabene sudah menikah sekitar 20tahun...
astaghfirullahala'dziim...
maafkan aku ya Allah.. Maafkan aku suamiqu tercinta...

Resolusi 2012 : "aku harus berusaha untuk tidak mudah ngambek, dan tidak ribut-ribut lagi atau sampai bertengkar"

Ya Allah, ajarkan aku untuk melembutkan suaraku, melembutkan hatiku, melapangkan pikiranku..

suamiku ajari aku untuk tidak mudah marah, dan untuk menjadi makmummu yang setia dan tidak mudah marah...
Aamiiin ^_^

Cooking-Cooking

pengen pinter masak, pengen jago masak, aaaaaaaaaaaaaaah mupeng banget liat blog-blog orang yang majang hasil karya mereka. Ada yang aliran manis, asing, makanan berat, pasta, puding dan banyak lagi.
Ya Allah pengen banget bisa masak seperti itu semua.
pengen buka catering, biar bisa kerja di rumah..

Sementara ini, di usia pernikahan kami yang ke-6 bulan ini, menu andalah untuk suami tercinta adalah sop, beraneka ragam sop sudah dicoba (sebenernya sih baru sop itu-itu aja siih hehee...)
palingan nih : Sop Ayam, Sop Baso, Sop Kacang Merah, Sop Jagung.
karena suamiku pecinta sop maka aku bereksperimen untuk membuat berbagai jenis sop. aku jadi ketularan juga cinta sop.

masakan andalanku selanjutnya adalah kacang kedelai dan olahannya alias tahu tempe. heheeee... palingan ya di goreng, goreng lagis, goreng tepung, dioseng2 deh. kasih bawang putih, bawang bombay dan cabe, garem juga dong gak lupa. ^_^

hmm lauk lain yg tidak kalah pamor di dapur kecilku adalah telor dan ikan kembung. kalau telor adalah menu andalan dipagi hari untuk sarapan pagi saat terburu-buru pergi ke kantor. seperti pada umumnya telor ini diolah ceplok, dadar-dadar polos, dadar campur bawang cabe, dadar campur sayuran, dadar campur baso- kalo bahasa kerennya bikin omlet ^_^  yang kami nikmati dengan nasi putih biasa atau nasi goreng ataupun nasi uduk ^_^ hmmm nyummy

belum banyak menu yang bisa aku buat, karena belum nyoba juga sih, kendala-kendalanya masih ribet beli bahannya, karena bahan-bahan masakan yang biasa aku beli itu notabene adalah sayur2an yang aku jumpai pada saat pulang kerja di stasiun (belanja sore-maghrib, sambil jalan menuju angkot 04 , di sekitaran stasiun depok baru). jadi sayur-sayurannya yaaah hanya sekitaran buncis, kangkung, bayam, wortel, kacang panjang, brokoli, kol, kentang, jagung, baso, cabe, bawang, ikan, tahu/tempe, dan buah. udah deh. so simple.

padahal nih aku udah mulai beli-beli buku resep makanan gitu, tapi belum sempet prakteknya hehe... ^_^
semoga dalam bulan ini aku udah bisa praktek beberapa menu dari buku-buku itu...

semangat belajar memasak, gambattene...

Chit Chat Bulillers

kamar chit-chat bulillerzzZ sudah bergonta-ganti nama beberapa kali, mulai dari bulil 1, bulil 2, bulil alay, b(a)uliller's, dan terakhir adalah bulbull...  karena quota jumlah orangnya hanya 11 orang saja, jadi personal yang terlibat di dalamnya pun juga berubah-ubah.
banyak tema yang didiskusikan di chat room 'WhatsApp' ini. mulai dari hal ringan sampai terjadi perang yang menghangat. dari sekedar berhaha-hihi sampai ceng-cengan yg bikin mangkel dan akhirnya left group hihiiiiiiiiiii........
dari pamer foto makanan, foto anak -sinchan & mili-, sampe foto mbek yang mau disembeleh juga ada...
dari ajakan makan *traktiran sampe ke perang gadget (Bebeh versus Android n apel)
dari masalah iuran kado sampe rencana-rencana gila (nggowes ke monas malem2, sahur on the road)
dari masalah arisan, sampe masalah tanah yang rencananya akan dibuat sebuah cluster bulillerzzZ..
thanx Allah i found them...

Cluster BulillerzzZ

berawal dari chit-chat para member bulillerzzZ di kamar whatsApp yang sudah menginjak masa-masa berumah tangga , dalam waktu dekat ini saja ada 3 member yang akan melepaskan masa lajangnya, yang 2 sih udah ngaku tinggal atu lagi neh belum ngacung juga, sejalan dengan kebutuhan itu maka trendingtopic saat ini adalah TANAH.
awalnya "world bank" sudah mencari tanah seluas 400 m, kemudian aku iseng melontarkan ide agar WB mencari tanah yang luas lalu dibuatlah tanah kavling yang kemudian dijadikan sebuah cluster yang diberi nama Cluster BulillerzzZ
wacana pembuatan cluster bulilers tersebut pun disambut hangat oleh para bulillers yang lain, dan mulai lah di list luas tanah yang diinginkan.
1. imam *worl bank/ WB = 400 m
2. fajar = 250 m
3. mega = 200 m
4. arbi = 250m
5. goday = 150m
6. gie  = 200 m
7. diesty = 400 m
8. anita = 200 m
9. tigor = 300 m
mulai dah tuh tersusun rencana mulai dari pembuatan fasilitas umum, seperti kolam renang, jalan, lapangan futsal, sampai kuburan. wuiih luar biasa dan tak lupa ada sekolahan juga loh, karena gianto dan imam berencana akan membuat sekolah TK. nah loh keren amat,,, dalam satu cluster imut ada 2 TK disitu wuiiih............ mangtabs
langkah konkrit selanjutnya adalah survey.
yup, awal tahun 2012 ini dibuka dengan survey tanah ke GDC (Grand Depok City). pasukan bulill yang ikut suvey antara lain : imam, gianto, dayat'goday', mega, adhis, arbi, diesty dan nurulhidayat *suamikuh tercinta hohooo... meskipun hujan tapi tak menyurutkan langkah kami untuk melakukan survey tanah ini.
ada 4 tempat yang kami kunjungi, sayang tanah yang ditawarkan oleh WB yg 250rb/m sudah sold out, dan yang ada pastilah lebih mahal harganya, 2500m -1,3jt/m , 1700m-600rb/m, 1700m-400rb/m.
berhubung harga yang ditawarkan lebih mahal (400-450rb/m) dari wacana awal (250rb/m) maka order luas tanahpun makin berkurang, dan sayapun galau antara meneruskan ikut membeli tanah cluster bulil tsb atau beli di serpong pamulang saja yang notabene dekat dengan tempat kerja suamikuh. kasihan soalnya jauh betul dari pamulang ke depok.
sampai dengan saat ini sih, wacana masih terus bergulir. update harga yang terbaru adalah dapet 400rb/m dengan tanah 1700 m bentuk L dekat dengan BTN. masalahnya adalah kalo itu komplek BTN di tutup maka jalannya lewat mana dooong???
dan sayapun mengalami kegalauan tingkat tinggi, apakah bergabung dengan cluster bulillerzzZ atau tidak, mengingat kantongpun pas-pasan namun ingin bergabung dengan mereka, tapii kasian jarak kantor suami semakin jauuuh kalo iya jadi.
menggalau tingkat dewa..

Rabu, 04 Januari 2012

Online Shop



Berawal dari melihat pict di Display Picture (DP) Blackberry adik sepupuku, aku mulai tertarik dengan jualan online via BBGrup.
agak ragu sih, antara malu dan pengen. tapi aku coba saja nego adik sepupuku agar aku jadi resellernya. dengan mengambil barang dari BBG nya dia, lalu aku jual lagi di lapakku dengan aku membuat BBG baru. yang aku beri nama lapak di BBG ku ini "Diez Shop". Sistem yang digunakan dalam online shop ini adalah Dropship. dengan sistem booking cepat-cepatan. setelah barang dapat (dibooking) lalu uang ditransfer ke supplier dan barang dikirim langsung dari agent ke customer melalui JNE.
mesti hati-hati nih jualan pake sistem kayak gini. karena sudah banyak kasus penipuan menggunakan sistem online shop seperti ini.
perjalanan onlineshop inipun tidak semudah yang dibayangkan karena seringkali kehabisan barang karena kalah cepat utk booking barangnya, so.. kehabisan deh. untuk itu solusinya adalah aku coba berselancara di dunia maya, untuk mencari grosir2 lain yang ada sistem online dropship yang sama, tanpa harus aku stock (karena selain belum punya cukup modal untuk stock barang, sistem stock juga harus punya tempat untuk menyimpan barang-barang tsb, dan risiko terbesarnya adalah gak semua barang yang kita stock itu akan habis terjual) ^_^ bisa rugi aku bo' =P

Cari dan mencari terus di dunia maya, akhirnya aku menemukan beberapa grosir online shop yang kemudian aku add pin BB nya. dan alhamdulillah berhasil terjadi perputaran uang beberapa kali.
namun bisnis ini juga tak lepas dari satu risiko lainnya. bahwa barang yang ada di foto ternyata tidak sesuai dengan barang yang diterima.
Sebenarnya pengalaman ini sudah pernah aku dapatkan juga beberapa waktu yang lalu, aku pernah membeli sebuah baju batik dari FB, di foto itu keren banget, tapi kenyataanya pada saat barang aku terima, tidak sesuai dengan yang ada di foto, warnanya lebih gelap dan motifnya pun tidak sesuai, gak sekeren fotonya. dan aku kecewa.

hal yang sama pun terjadi pada beberapa customerku, ada yang gak muat, ada yang salah kirim warna, dan baru saja kualami lagi kemaren ini, aku memesan sebuah baju long blazer rajut, di fotonya itu keren abis, tapi kenyataannya pada saat aku terima barangnya, oooo... sungguh kecewa ternyata barang nya jelek dan bukan blazer aku bilang sih, tapi cardigan hitam rajut kasar. PARAH. sungguh aku kecewa. customerku juga ada yang memesan 3 sekaligus, padasaat barang diterima, dia langsung BBM aku.
"mba ini barangnya gak salah kirim ya? qo gak sesuai dengan yang difoto yah?"

Dan kalau sudah kayak gini, entah apa yang harus aku perbuat karena sistem online shop kayak gini jarang banget yang mau retur barang.

jadi pengen beralih jualan yang lain. jualan apa yaah???
ada ide???

Belajar BENTO





**pict dari berbagai sumber yaah,, ijin copas yah yang merasa punya pict nya ^_^ thx

lucunya bento bento ituh,, ingin sekali aku bisa membuatnya, kalau sedang berselancar di dunia maya, mupeng dibuatnya, para ibu-ibu muda ituh rajin sekali membuat bento-bento yang lucu, unik dan kreatif, untuk bekal anak ataupun suami mereka.
ingin sekali aku belajar buat ituh

yosh.. harus dimasukkan ke dalam resolusi 2012, belajar membuat bento ^_^
dan tahap awal adalah donlot bento2 yang berseliweran di internet,, lalu beli buku / majalah bento di gramed atau TM,,

asyiiik, semangat-semangat-semangat... kita belajar nge-Bento yuk kawan,, *yang udah jago ajarin doong ^_^

Serambi Mekah








 Pasar Atjeh yang berada di samping Masjid Baiturrahman







 Monumen Sunami







HANI = HONEY

si bocah lucu ini adalah buah hati dari picon a.k.a ami pipih dan abi ucon, yang punya alis tebal jadi sering dipanggil SINCHAN atau HANICAN, atau karena anaknya ucon jadi disebut dengan HANICON, dan banyak sekali sebutan-sebutan lain hasil karya kreatif sang amina. ^_^

si bocil ini lahir sekitar seminggu sebelum aku merit yaitu tgl 26 juni 2011 -bener tak amina hanicon???
dilahirkan di depok tepatnya RS.Mitra Keluarga Depok. (ituh RS yang didepan ITC depok tea).

sinchan ini mempunya kelebihan yang sangat spesial yaitu kelebihan rambut. wow luar biasa... mungkin aliran merak city dengan mejalangka menghasilkan sinchan yang beralis tebal dan berambut tebal hitam dan banyaaak sekali. subhanallah...
enaknya punya anak cewe yang lucu seperti hanican ini bisa didandanin apa ajah, dikasih topi yang lucu-lucu, dikasih kerudung *punya amina, dikasih ciput punya amina juga, pokonya si amina hanican bebas berkreasi dah ndandanin si bocil ituh. ooooooouuuwwwwwwwwwwwwh lutuna...

semoga menjadi anak yang sholehah yah aisyah hanifa... ^_^

Selasa, 03 Januari 2012

Musim Kawin dan Jebakan Batman

menginjak 2012 ini, tercium akan ada 3 member bulillerzzZ yang akan mengakhiri masa lajangnya. sudah ada 2 orang yang mengacung, tapi 1 orang lagi tetep keukeuh belum mo konfrensi pers meskipun bau-baunya sudah tercium.
barokallohulakum wa barakallahu lakum wa jamaa bainakum fii khair
yang pertama sudah mengumumkan adalah World Bank yaitu sekitar tgl 5 februari 2012, dan kemarin melalui message fb ada undangan terbuka dari rahmah di duri bahwa dia akan menikah tgl 25 januari 2012 di duri riau, nah satu lagi deh yang belum mau ngacung juga.
dan,, kamar chitchat bulbull pun ramai membahas tentang voucher hepicol pada saat nikahannya anit-yogi 13 november 2011 kemaren. pada saat nikahannya anita, member bulil sepakat untuk membuat kado sesuai request dari sang manten yaitu hapicol, dikarenakan rasa tengsin  dari para member bulil yang datang tanpa membawa apapun ( karena hepicol masih diorder), timbulah ide ide gila dari fajar & arbi, yaitu membuat voucher. Mereka bermodalkan 4 amplop kosong. 1 amplop diisi kertas yang bertuliskan anda kurang beruntung , amplop kedua bertuliskan  menginap di bulil office park lantai 2, amplop ketiga berisi Voucher HappyCall asli  untuk ditukarkan dan amplop keempat dibiarkan kosong untuk memberi kesempatan kepada world bank untuk mengisinya (dan ternyata berhasil hahahaaa…. ka imam itu kerjaannya fajar dan arbi noh). ketiga amplop pertama didisain dengan sangat tebal agar dikira isinya banyak bener… tapi ternyatah..
dan beberapa minggu kemudian anita membagikan pengalaman berharganya akan amplop-amplop tersebut. urutan amplop yang terbukapun sesuai dengan rencana sang pembuatnya. amplop satu Anda kurang beruntung cukup membuat sang manten dongkol, hahahaa…, amplop kedua menginap di bulil office park lantai 2 cukup membuat penganten pria hampir percaya kalo memang itu benar adanya, dan amplop ketiga  dianggap percaya gak percaya gitu oleh sang manten wanitanya hahahaa,,, untuk amplop keempat sih sudah pasti benar adanya karena langsung diisi oleh World Bank, masa iya world bank pake uang palsu, pasti asli dong, secara World Bank gitu loh. ^-^
kira-kira,, kado apalagi neh yang akan dibuat untuk para bulbull yang akan kawin ini???
kita lihat sajah nanti
 ^_^

Ibu Profesional

Game Level 1 : Komunikasi Produktif#2